Sabtu, 24 Desember 2011

20 Ide Kreatif membuat pohon natal

Merry Christmas...!! Teng... Teng... yap Natal, identik dengan pohon natal...
Setiap Tahun Orang-orang yang merayakan Natal pasti beli pohon natal yang dipenuhi dengan hiasan lampu-lampu. Mereka melakukan aktifitas yang sama setiap tahunya tanpa melalukan sesuatu yang baru. Berikut ini ada beberapa ide-ide inspiratif, kreatif dan unik untuk menghias pohon Natal Anda.

1. Bir kaleng pohon natal


2. Karton pohon natal
3. buku Anak-anak natal pohon


4. Cokelat pohon natal
5. Perhiasan pohon natal

6. LED pohon natal

7. Lego pohon natal

8. Botol Minuman pohon natal

9. Kertas pohon natal

10. Pensil pohon natal

11. Sushi pohon natal

12. Boneka beruang pohon natal

13. Ban pohon natal
14. Pohon yang terbuat dari buku

15. Pohon yang terbuat dari boneka santa


16. Permen pohon natal

17. Pohon Natal yang terbuat dari botol

18. Epic pohon natal

19. Pipa kaca pohon natal

20. Heineken pohon natal

  1. Sumber:  http://www.kawandnews.com/2011/12/20-ide-kreatif-membuat-pohon-natal-yang.html

Kamis, 22 Desember 2011

5 Kota Paling Hijau di Dunia

Perubahan iklim menjadi hal baru yang sekarang sedang diperdebatkan. Demi menjaga kelangsungan bumi sebagai sebuah planet yang ditinggali manusia, pengusahaan penghijauan dan penggunaan energi untuk kebutuhan manusia di masa sekarang dan di masa yang akan datang telah dipertimbangkan. Beberapa kota di dunia bahkan telah mengusahakan untuk menjadikan kota mereka sebagai kota yang hijau dengan penggunaan energi yang benar-benar murni dari alam, namun tidak mengeksploitasi alam. Berikut adalah 5 kota paling ‘hijau’ yang menggunakan energi alam untuk kehidupan yang lebih baik:
1. Vancouver, Canada

Daerah yang baru saja di percaya untuk menyelenggarakan olimpiade musim dingin pertama di muka bumi yang mengusung tema sustainable ini, memanfaatkan sampah elektronik sebagai medali, membangun stadion yang sangat “green”. namun ini bukan cuma sebuah usaha karena adanya olimpiade musim dingin. Vancouver telah berbenah sejak dulu. 90% kebutuhan listrik kota ini dipasok dari hydroelectric. Angin, matahari, gelombang dan tidal energy telah digunakan secara luas untuk menjaga kelestarian lingkungan di kota ini.

Walikota Vancouver, Gregor Robertson mengatakan di situs resmi kota Vancouver bahwa ”Vancouver akan menjadi kota paling hijau di dunia pada tahun 2020?. Untuk itu warga Vancouver yang sering disebut dengan Vancouverites ingin tinggal di sebuah kota yang hidup, terjangkau dan berkelanjutan. Kami menghargai keindahan yang luar biasa lingkungan alam kita, merayakan keragaman, dan bekerja untuk membangun masa depan yang cerdas dan hijau. Konvergensi teknologi dan isu-isu lingkungan telah mengubah ekonomi dunia. Vancouver adalah pemimpin menarik dan pemikir yang ingin berinvestasi dan bekerja di sebuah kota yang menawarkan sebuah kota hijau yang menjanjikan masa depan, sebuah kota yang menghargai warisan alam dan menawarkan keterlibatan semua pihak.

2. Malmo, Swedia



Ini adalah salah satu kota internasional yang difokuskan pada ruang hijau. Terkenal dengan taman mereka, tetapi juga pada pengembangan perkotaan yang berkelanjutan. Ini adalah salah satu kota terbesar di Swedia dan benar-benar kota yang indah. Mereka telah mengubah lingkungan mereka menjadi daerah yang ramah lingkungan.

Di kota ini anda akan menemukan banyak orang bersepeda dikarenakan di kota ini banyak dibangun jalan khusus untuk mereka yang bersepeda. Kota ini sangat menghargai langit hijau mereka dan tidak ingin langit hijau mereka menjadi berpolusi. Hari ini sekitar 20% dari populasi Malmo berasal dari berbagai negara, membuatnya menjadi kota yang paling kosmopolitan di Swedia. Hal ini telah berkontribusi terhadap kehidupan budaya yang kaya dan kesempatan menikmati banyak makanan enak dan eksotis. Hari ini kota industri tua telah diganti dengan luas wilayah pinggiran kota kelas menengah modern, perumahan dan lingkungan pemukiman yang ramah lingkungan.







3. Curitiba, Brazil

Curitiba adalah sebuah kota di selatan Brasil dan ibukota negara bagian Paraná (estado) sejak 1854. Kota ini didirikan pada 1654 sebagai sebuah kamp pertambangan emas. Populasi: 1,8 juta (2007).

Dari awal abad ke-19, kota itu telah menerima banyak imigran dari Jerman, Italia, dan Polandia, dan imigrasi terus berlangsung selama abad ke-20 dengan kedatangan bangsa Siria dan Jepang, serta masuknya secara besar-besaran migran dari daerah pedesaan. Kota ini memiliki banyak sekali ruang hijau seperti taman dan kebun botani yang sangat indah seperti Bosque Alemão, Bosque de Portugal, Bosque Italiano, dan lain-lainnya. Kota ini difokuskan untuk menjadi kota paling hijau dan para penduduk disarankan untuk meninggalkan mobil mereka di rumah.




4. Portland Oregon, USA

Markas dari team NBA Portland Blazzers ini memang sedang giat-giatnya berbenah menyambut dunia baru yang penuh dengan warna hijau dan juga sehat untuk ditinggali.

Meskipun banyak kota di AS sekarang lebih senang menggunakan jalur cepat, ini adalah kota pertama yang fokus pada alternatif transit dengan cahaya-rel dan jaringan jalur sepeda yang luas untuk mendorong orang meninggalkan mobil mereka di rumah. Juga merupakan salah satu kota pertama yang berjanji untuk mengurangi emisi dan memulai transisi bangunan untuk menggunakan bahan-bahan yang bisa didaur ulang.




5. Reykjavik, Islandia


Islandia, sebuah negara yang sudah sangat dekat dengan kutub utara ini, telah menggunakan pola hijau untuk kotanya, dimana pasokan listrik 100% di pasok dari hydroelctricity dan panas bumi, sistem trasportasi juga sudah sangat hijau dengan menggunakan bus hydrogen

Sebuah kota paling hijau di eropa dan dunia, serta kota dengan langit paling bersih dan biru di dunia. Kota ini hanya menerima 4 jam panas pada musim dingin dan malam yang sangat bersinar pada musim dingin, ini dikarenakan letak geografisnya sudah sangat dekat dengan kutub utara. Seiring dengan pertambahan jumlah industri dan juga konsep hijaunya yang mendunia, kota ini telah digunakan banyak environmentalist untuk berkunjung atau orang-orang untuk sekedar berlibur menghirup udara segar.



sumber: http://www.kaskus.us/showthread.php?t=7079937

Jumat, 16 Desember 2011

Air laut mengandung emas?


Wah... tenyata air laut juga mengandung emas...?? benarkah itu...? Kalo penasaran langsung aja baca...


Air laut mengandung hampir semua unsur termasuk emas! Sebuah logam mulia yang seringkali dicari-cari manusia karena nilai ekonominya yang sangat tinggi. Berapa banyakkah emas yang terkandung di dalam air laut? Menurut para ahli, konsentrasi emas di dalam air laut adalah 0,00005 bpj (bagian per juta). Satu bpj dalam kasus ini adalah 1 miligram benda padat yang larut dalam 1 liter air.

Berarti jikalau konsentrasi emas di dalam air laut adalah 0,00005 bpj berarti di dalam setiap 1 liter air laut terdapat 0,00005 mg emas. Sepintas lalu kelihatannya memang sangat sedikit, namun mari sekarang kita hitung berapa emas yang terkandung di dalam 1 km3 (kilometer kubik) air laut:

Satu kilometer kubik sama dengan 1.000.000.000.000 liter atau 10^12 liter, jadi di dalam satu kilometer kubik air laut terdapat:

10^12 liter x 0,00005 mg :1 liter x 1 gram :1000 mg = 50.000 gram emas atau 50 kilogram emas!

Jikalau harga emas sekarang kira-kira adalah Rp 300.000,- per gram maka 50 kilogram emas adalah 15 milyar rupiah! Sebuah jumlah rupiah yang fantastis! Nah, itu baru nilai rupiah dari emas yang terkandung dalam 1 kilometer kubik air laut padahal di planet kita tercinta ini terdapat kira-kira 1,3 milyar kilometer kubik air laut !!! Bayangkan besarnya nilai ekonomi dari emas yang terkandung di dalam air laut di planet bumi ini!
Lantas kenapa kita tidak ramai-ramai mendulang mengekstrasi emas dari air laut tersebut?? Nah… itu dia masalahnya….. karena ternyata sampai hari ini belum ada teknologi yang ekonomis yang mampu mengekstraksi emas dari air laut ini. Peralatan, usaha dan energi yang dibutuhkan untuk mengekstrasi emas dari air laut ini, dengan teknologi yang ada sekarang, ternyata bisa jauh lebih mahal dibandingkan nilai ekonomi emas yang didapat itu sendiri !! Jadi, ya, tidak ada gunanya secara ekonomi. Sayang ya?



Sumber: http://herlin-tugaskampus.blogspot.com/2011/04/ternyata-air-laut-mengandung-emas.html

5 peralatan portable paling aneh di dunia

Sekarang ini banyak sekali alat yang telah dibuat portable, maksudnya banyak sekali alat yang dibuat mini dan sehingga memudahkan penggunakan dalam membawanya. Tapi kenyataannya ada juga peralatan ini yang sangat unik sehingga orang menyebutnya aneh.


1. Perapian Portable
Alat ini didesain oleh John Dimopoulos, direktur dari Geoform, Design & Architect Firm, Sydney, Alat ini merupakan gabungan dari kayu, kulit dan kilil (inggris: swivel) stainless steel, Kaca pada alat itu berfungsi menghalau rasa panas api langsung ke penggunanya.




2. Toilet Portable
Niban Too Coorporation berhasil membuat tas tangan yang mudah dibawa kemana-mana oleh para pekerja Jepang yang dikenal dengan supersibuk itu. Terdiri atas lubang toilet dan pegangannya, pembersih tangan yang dapat diisi ulang, kaca penutup (penting sekali ketika  ingin buang pup di tempat ramai), memiliki berat sekitar 175 pon. (--' emangnya mau bawa-bawa pup ya..., kaya barang penting aja --").


3. Tempat tidur portable
Didesain oleh perusahaan Atelier OPA, alat ini sangat praktis karena bisa digunakan untuk makan tidur dan berdandan. Cukup tiga koper untuk melakukan kegiatan tersebut dengan sangat praktis (ckck aneh-aneh aja nih '--).














4. Mesin cuci portable
Mesin cuci ini menggunakan tenaga manusia bukan listrik, jadi kita tinggal memutarnya kemudian mesin ini akan bekerja membersihkan baju kita. Yang aku gak ngerti, bukannya malah membuat kita capek untuk memutarnya ya?












5. Pemanggang roti portable
Sekilas alat ini memang terlihat seperti pisau untuk mengoleskan selai, tetapi alat ini adalah sebuah pemanggang roti portable,kita tinggal mengoleskan ke roti kemudian alat ini akan memanggang roti kita. Dengan cepat dengan raktis.








Sumber: http://www.kaskus.us/showthread.php?t=12001633